02 Maret 2011

Gurih Renyah, Bola Keju Olive

Bola-bola kentang dan keju ini bakal jadi camilan menarik saat menanti pergantian tahun nanti. Campuran kentang, dua jenis keju, daging asap plus olive memberi sensasi gurih renyah yang enak. Apalagi saat dimakan hangat dengan cocolan mayones wasabi. Mau coba?

Bahan:
500 g kentang tua yang bagus, kupas, potong melintang 1/2 cm
50 g daging asap, potong kecil
50 g keju cheddar parut
2 sdm keju Parmesan bubuk
6 buah olive hitam, cincang kasar
1 kuning telur ayam
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
100 g tepung panir putih kasar
minyak goreng
Pelengkap:
mayones wasabi

Cara membuat:

  • Goreng kentang hingga matang. Tiriskan.

  • Sleagi panas, haluskan kentang, sisihkan hingga hangat.

  • Aduk kentang halus bersama bahan-bahan lainnya hingga rata.

  • Bentuk adonan menjadi bola-bola sebesar bakso.

  • Gulingkan dalam bola-bola hingga rata.

  • Goreng dalm minyak panas dan banyak hingga kuning keemasan.

  • Angkat dan tiriskan.

  • Sajikan dengan mayones wasabi.


Untuk 14 buah

(eka/Odi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

CORONA

hmmm... sudah lama tdk sekolah, sejak ada virus corona sekolah libur, kantor libur dan toko banyak yang tutup. Sejak bulan Maret 2020 sekola...